• Breaking News

    Saturday, August 22, 2015

    6 Alat Musik Dadakan Untuk Mengiringi Nyanyian Anda

    Alat musik dadakan


    Musik memang sudah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari hidup kita dan setiap haripun kita selalu mendengarkan musik baik itu lewat radio, pemutar mp3, komputer dan sebagainya.

    Iringi lagu dengan alat dadakan

    Jika kebetulan anda sedang bernyanyi-nyanyi sendiri atau bersama teman dan tidak ada yang bisa bermain gitar atau alat musik lainnya, maka anda bisa mengiringi lagu tersebut dengan alat-alat musik dadakan.
    #Alat-alat musik yang bisa dicoba di rumah anda

    Gunakan alat musik ini
    Alat musik ini sangatlah mudah ditemui, bahkan beberapa diantaranya sudah nempel dengan tubuh dan ikut kemanapun anda pergi. Apa saja alat musik tersebut? Mari kita lihat satu per satu.

    (1) Siulan
    Inilah alat musik yang mudah sekali digunakan untuk mengiringi suatu lagu. Siulan bisa dengan mudah didendangkan untuk mengiringi lagu yang sedang dinyanyikan.

    Kalau belum bisa bersiul, anda bisa belajar dahulu. Caranya adalah dengan bertanya teknik dan triknya kepada teman yang sudah ahli.

    (2) Tepukan tangan
    Tepukan tangan bisa membuat lagu lebih semarak dan membangkitkan energi ketika mendengarkan sebuah lagu.

    Coba tepukannya dilakukan ramai-ramai, dijamin suasana bakal tambah meriah dan suasanapun tidak akan membosankan.

    (3) Tepukan paha
    Jika kebetulan sedang duduk, tepukan paha bisa menjadi alat musik seperti tepukan tangan. Tapi jangan sampai membuat paha sakit ya, hahaha...

    Pelan-pelan saja, yang penting suaranya keluar. Kalau dilakukan bareng-bareng, maka suaranya akan menjadi tambah keras dan meriah.

    (4) Snack atau makanan ringan
    Kok bisa snack menjadi alat musik? Tentu bisa dong. Snack yang masih terbungkus utuh dan belum dimakan, bisa digoyang-goyangkan untuk menghasilkan suara musik. Jika kebetulan membawa snack, bisa dicoba cara ini..

    Setelah bermain musik, cobalah buka bungkusnya dan lihat isi di dalamnya. Dijamin hancur isinya, hahaha...

    (5) Berdehem
    Suara dehem dari mulut bisa juga digunakan untuk mengiringi suatu lagu. Misalnya dengan bunyi, heeemmm heeemmmm.. ya, seperti itulah.. hehe..

    Bahkan suara dehem seperti ini sering digunakan untuk mengiringi lagu-lagu yang dinyanyikan oleh artis terkenal lho.. Ayo jangan mau ketinggalan dengan mereka!!

    (6) Suara cetak
    Suara ini bisa dihasilkan dengan memainkan lidah ke atas dan ke bawah dan menghasilkan suara cetak tak tak tak, dan ritmenya bisa diatur sesuai selera.
    #Inilah cara bermain gitar tanpa menggunakan gitar

    Semuanya hampir menggunakan bagian tubuh
    Dari ke-6 alat musik dadakan tersebut, hampir semuanya bisa dihasilkan oleh bagian-bagian tubuh kita. Asalkan jangan sampai membuat bagian tubuh tersebut terasa sakit ya!!
    #Bagian tubuh yang digunakan hewan ketika bertarung

    Pelan-pelan alias slow saja deh, biar suasana meriah bisa dihasilkan sekaligus membuat hati senang. Kalau sudah begini, acara nyanyi bareng akan semakin seru dan rasanya ingin nambah lagi untuk menyanyikan lagu yang lain.

    Betul tidak bro??


     Baca juga ya : 

    1. Bagaimana musik bisa membuat kita lebih sehat?
    2. Musik keren yang harus disukai orang Indonesia
    3. Apa sih musik unplugged itu??


    No comments:

    Post a Comment

    Fashion

    Beauty

    Travel